PKS Muda Maluku, Siap Kerja Keras Menangkan SANTUN

AMBON-MALUKU. Generasi muda Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Maluku yang baru dideklarasikan pada Minggu (29/4) kemarin, berjanji akan memenangkan pasangan calon Gubernur Said Assagaff-Anderias di Pilkada 27 Juni 2018 mendatang.

Ketua PKS Muda Maluku, Azhar Bin Tahir dalam orasi politiknya di hadapan calon gubernur dan wakil gubernur Maluku, Said Assagaff-Andre Rentanubun berjanji akan bekerja keras disemua Kabupaten /Kota di Maluku untuk meyakinkan masyarakat kalau pasangan SANTUN lah yang paling layak memimpin umi raja-raja selama lima tahun mendatang,

“PKS Muda yang baru dideklarasikan akan bekerja dengan keras disemua Kabupaten /Kota di Maluku untuk meyakinkan masyarakat kalau pasangan SANTUN lah yang paling layak memimpin memimpin masyarakat Maluku lima tahun mendatang, “tegasnya.

Dia mengaku, kedepan pihaknya akan melakukan konsolidasi intensif dengan masyarakat, berupa tatap muka langsung antara kader PKS Muda Maluku bersama masyarakat dalam proses meyakinkan mereka untuk memilih pasangan nomor urut satu di Pilkada Maluku 2018.

“Kami telah menyatakan sikap untuk melakukan konsolidasi memenangkan pasangan SANTUN. kami akan masuk-keluar rumah dan bertemu dengan satu persatu masyarakat dan membuka hati mereka dengan keyakinan bahwa kepemimpinan Maluku harus dilanjutkan oleh Said Assagaff dan Cawagub Anderias Rentanubun, “tegas Azhar.

Sementara Said Assagaff yang hadir dalam deklarasi tersebut saat menyampaikan sambutan Politiknya mengatakan, rekomendasi yang diberikan PKS kepada dirinya merupaka rekomendasi kedua setelah Pilkada 2013 lalu, untuk itu, dirinya yakin akan kembali meraih hasil baik bersama PKS kedepan.

“Ini merupakan kali kedua PKS mengusung saya sebagai calon gubernur Maluku, dan saya yakin bersama PKS saya akan membangun Maluku yang lebih baik kedepan dan berkualitas dari berbagai aspek, mulai dari aspek ekonomi, pemerintahan hingga demokrasi, “paparnya.

Untuk itu, dia menegaskan, agar PKS Muda Maluku yang baru dideklarasikan bisa terus bekerja dan bekerja dalam mewujudkan kesuksesan SANTUN di Pilkada Maluku, agar apa yang menjadi tekad baik dalam membangun Maluku kedepan dapat terealisasi.

“Kita semua harus terus bekerja, bekerja dan bekerja agar pada pertarungan di Pilkada kita dapat memenangkannya. Suapaya apa yang meja tujuan kita bersama dalam membangun negeri raja-raja ini bisa tercapai dan rakyat bisa semakin sejahtera lagi, “paparnya.

Sementara ketua DPW PKS Azis Sangkala yang diwawancarai sejumlah wartawan usai kegiatan deklarasi mengatakan, dengan adanya tambahan kekuatan dari PKS Muda Maluku, semakin memperkokoh barisan dalam proses bekerja memenangkan pasangan SANTUN.

“Ini tambahan kekuatan yang begitu baik, apalagi didalam PKS muda ini terdapat generasi-genaris cemerlang yang dapat berguna bagi proses pemenangan pasangan Said Assagaff-Anderias Rentanubun dalam proses Pilkada Maluku 2018 mendatang, “jelasnya. (AM-10)