Syarief Hadler : Pelayanan Publik Dapat Berlangsung Optimal, Apabila Didukung Oleh Kapasitas Aparatur Yang Memadai

AMBON-MALUKU. Wakil Walikota Ambon, Syarief Hadler membuka pelatihan peningkatan kapasitas bagi pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Pejabat Adiministrator dalam lingkup Pemerintah Kota Ambon yang berlangsung di Ballroom Marina Hotel,Jumat (25/5).

Syarief Hadler dalam sambutannya mengatakan, pelayanan publik dapat berjalan dengan optimal apabila didukung oleh kapasitas aparatur yang memadai.

Tujuan penyelenggaraan Kegiatan tersebut adalah untuk meningkatkan target kerja yang meliputi Pelayanan Publik, Optimalisasi Kerja dan Peningkatan Pendapatan Daerah.

“Kegiatan peningkatan kapasitas aparatur yang dilaksanakan Pemkot Ambon ini sejalan dengan program revolusi mental yang dilakukan oleh Pemerintahan sekarang dalam menciptakan SDM yang berkualitas,” ungkap ia.

Dikatakan, kedepan dalam hal optimalisasi kerja, Pemerintah Kota Ambon memiliki SDM yang berkualitas yang mampu memiliki pemikiran-pemikiran yang mampu memecahkan persoalan-persoalan yang dihadapi secara lebih cepat dan cermat. Dan dalam pelayanan publik, aparatur sebagai penyelenggara pelayanan publik dapat secara profesional melayani kebutuhan-kebutuhan masyarakat secara memuaskan.

Diakhir sambutannya, Syarief Hadler berpesan kepada seluruh pejabat yang mengikuti kegiatan itu untuk menyiapkan mental, pikiran, maupun fisik serta memanfaatkan waktu objektif agar tujuan kerja dapat terwujud dengan sukses.

 

Untuk diketahui, kegiatan peningkatan kapasitas aparatur ini diikuti oleh 192 pegawai, yang terbagi menjadi 2 tahap, yaitu 86 pegawai pada tahap pertama yang digelar pada tanggal 25-26 Mei 2018 dan sisanya pada tahap kedua yang akan digelar pada tanggal 4-5 Juni 2018. (AM-10)