dari katong par katong samua

15 Ribu Massa Akan Banjiri Kampanye Akbar Pasangan Baileo

Sahureka OptimisPasangan Baileo Menangkan Pilgub 2018

1,400

AMBON-MALUKU. Kordinator Devisi Kampanye pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Maluku, Irjen Pol Murad Ismail dan Ir Barnabas Orno (BAILEO), Thobyhen Sahureka mengatakan, kampanye akbar pasangan Baileo tanggal 22 Juni yang berpusat di lapangan Merdeka Ambon akan dihadiri 15 ribu massa.

Thobyhen Sahureka “Target kita 15 ribu massa yang akan hadiri kampanye akbar pasangan Baileo di lapangan Merdeka Ambon Jumat (22/6). Massa ini berasal dari Kota Ambon dan Maluku Tengah khususnya jazirah Leihitu dan Salahuttu,” ungkap Sahureka saat diwawancarai media Ambon Manise, Kamis (21/6) di posko pemenangan Baileo jalan Ponegoro.

Dalam kampanye akbar pasangan Baileo, lanjut Sahureka, sejumlah artis ibu kota maupun lokal akan menghibur massa yang hadir saat itu. Ditambah juru kampanye (Jurkam) dari Pusat maupun daerah oleh masing-masing partai politik pendukung maupun pengusung pasangan Baileo.

“Untuk PDI Perjuangan yang akan hadirkan dalam kampanye akbar yakni Sekjen DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto. Ketua Umum Ibu Megawatti Soekarno Putri hingga saat ini belum ada kepastian apakah beliau hadir atau tidak,” kata ia.

Sahureka yakin, pada saat pemilihan tanggal 27 Juni nanti, pasangan nomor urut 2 (Baileo) akan tampil sebagai pemenang.

Keyakinan dia bukan tanpa alasan. Pasangan Baileo beserta tim pemenang dan relawan telah turun di seluruh pelosok Maluku untuk menemui masyarakat. Antusias masyarakat menyambut kedatangan pasangan Baileo sangat tinggi. Ada harapan dari masyarakat Maluku di 11 kota dan kabupaten agar pasangan Baileo mampu mewujudkan Maluku yang lebih baik.

Dalam blusukan pasangan Baileo masyarakat berharap masalah kemiskinan dan pengangguran harus menjadi fokus utama pasangan Baileo ketika dipercayakan memimpin Maluku lima tahun memdatang.

“Masyarakat Maluku yakin, dibawah kepemimpinan pa Jenderal Murad Ismail dan Pa Abas (sapaan akrab) Maluku akan keluar dari kemiskinan dan keterpukan. Sebab jiwa dan kepemimpinan keduanya yang dikenal tegas, berwibawa dan berani akan mampu mengatasi seluruh persoalan yang ada dinegeri ini,” ujar ia.

Terkait dengan basis kekuatan pasangan Baileo menurut wakil ketua bidang pemenangan Pemilu DPD PDI Perjuangan Maluku, penyebaran kekuatan massa pendukung pasangan Baileo merata di 11 kabupaten kota.

Untuk wilayah Tenggara Raya, dipastikan pasangan Baileo unggul signifikan. Kabupaten Aru, MTB dan MBD merupakan basis pemenangan pasangan Baileo.

Pasangan Santun dan Hebat akan berebut suara di Kabupaten Malra dan Kota Tual. Namun, pasangan Baileo juga mampu meraih suara di wilayah itu.

“Kita unggul secara mayoritas di wilayah Tenggara Raya. Kabupaten Malra dan kota Tual akan menjadi wilayah perebutan pasangan Santun dan Hebat. Tetapi bukan berarti kita tidak dapat suara di wilayah itu. Karena seluruh parpol pendukung dan pengusung disertai tim relawan Baileo kerja optimal,” kata ia.

Untuk pulau Seram, lanjut Sahureka, tidak ada satupun calgub yang klaim menguasi basis massa di wilayah itu. Semua punya peluang yang sama untuk mendapat dukungan suara.

“Parpol pendukung pasangan Baileo dan relawan sudah bekerja optimal di seluruh desa maupun kecamatan. Kita berharap pada saat pemilihan, pasangan nomor urut 2 mendapat dukungan signifikan,” harap ia.

Untuk wilayah Pulau Buru, Sahureka optimis pasangan Baileo mendapat dukungan suara melebihi pasangan lainnya.

“Kita optimis menang di Buru dan Buru Selatan,” ujarnya.

Terkait dengan indikator debat calon gubernur dan wakil gubernur Maluku yang diselenggarakan oleh KPU kata Sahureka, pengaruhnya tidak terlalu besar.

“Bagi saya debat calon gubernur dan wakil gubernur Maluku tidak terlalu berpengaruh. Hanya untuk kalangan pemilih rasional yang belum menentukan sikap politiknya. Karena mereka melihat dari visi dan misi calon gubernur dan wakil gubernur Maluku,” kata ia.

Sahureka berharap pemilih dalam menentukan sikap politiknya harus bersandar pada semua aspek baik itu ketokohan maupun komitmen calkada dalam membangun Maluku lima tahun mendatang melalui program yang termuat dalam visi dan misinya. Pasangan Baileo mampu memberikan harapan baru untuk Maluku yang lebih baik. (AM-01)

Leave A Reply

Your email address will not be published.

%d bloggers like this: